Jawaban Pertanyaan Esensial Halaman 152 Keunikan Kebiasaan Masyarakat di Sekitarku Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial SD Kelas 4 Kurikulum Merdeka

ohgreat.id-Jawaban Pertanyaan Esensial Halaman 152 Keunikan Kebiasaan Masyarakat di Sekitarku Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial SD Kelas 4 Kurikulum Merdeka.

Kali ini, Ohgreat akan membahas jawaban Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial SD Kelas 4 halaman 152. Pertanyaan ini bisa Adik-adik temukan pada buku Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial SD Kelas 4 Kurikulum Merdeka Bab 6 Indonesiaku Kaya Budaya. Pembahasan berikut bisa Adik-adik simak untuk mencocokan dengan jawaban yang telah Ohgreat kerjakan sebelumnya. Jadi, silahkan kerjakan terlebih dahulu secara mandiri ya???

Pertanyaan Esensial

1. Apa yang dimaksud dengan kearifan lokal?

Jawaban:

Kearifan lokal adalah pandangan hidup suatu masyarakat di wilayah tertentu mengenai lingkungan alam tempat mereka tinggal. Pandangan hidup ini biasanya adalah pandangan hidup yang sudah berurat akar menjadi kepercayaan orang-orang di wilayah tersebut selama puluhan bahkan ratusan tahun.

Dikutip dari Buku Kurikulum Merdeka 2022 Kemdikbud, kearifan lokal adalah nilai-nilai luhur yang berlaku dalam tata kehidupan masyarakat untuk melindungi dan mengolah lingkungan hidup secara lestari.

Bentuk kearifan lokal ini bisa berupa ritual atau upacara adat, kepercayaan, pengelolaan sumber daya alam, cara menanam, dan lain sebagainya. Bisa juga berupa hukum adat yang disepakati.

2. Bagaimana cara agar warisan budaya tetap lestari?

Jawaban:

Caranya dengan menjaga persatuan dan kesatuan. Kita dapat saling mengenal satu sama lain walaupun berasal dari daerah yang berbeda. Toleransi dalam keberagaman perlu kita bangun agar bangsa semakin kuat, aman, dan damai.

Cara melestarikan budaya:

a. Mau mempelajari berbagai macam budaya atau kesenian tradisional dari berbagai macam daerah yang ada di indonesia

b. Turut serta dalam berbagai macam kegiatan yang memiliki unsure budaya bangsa di dalamnya. Seperti tradisi grebeg syawal, carnaval atau pagelaran budaya, dan sebagainya

c. Mengajarkan berbagai macam budaya bangsa kepada generasi penerus

d. Menjadi duta budaya Indonesia di luar negeri

e. Bangga menggunakan produk-produk lokal

3. Apakah manfaat adanya warisan budaya di sekitar kalian?

Jawaban:

Manfaat Warisan budaya adalah sebagai berikut:

a. Sumber pengetahuan bagi dunia

b. Memupuk sikap toleransi dan alat pemersatu bangsa;

c. Menumbuhkan sikap nasionalisme.

 

 

Disclaimer:

1. Kunci jawaban pada unggahan Ohgreat tidak mutlak kebenarannya

2. Unggahan ini bisa Adik-adik gunakan sebagai salah satu acuan dalam mengerjakan soal bukan sebagai acuan utama

3. Jawaban pada unggahan Ohgreat mungkin akan berbeda dengan pembahasan di sekolah atau penunjang lain

*** Agar tidak ketinggalan update berita berita menarik dan Pembahasan Soal terbaru lainnya yang ada di ohgreat.id. Jangan lewatkan dan dapatkan Berita berita Update lainnya.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *