Jawaban Mari Refleksikan halaman 72 Sifat Gaya Gesek Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial SD Kelas 4 Kurikulum Merdeka

ohgreat.id-Jawaban Mari Refleksikan halaman 72 Sifat Gaya Gesek Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial SD Kelas 4 Kurikulum Merdeka.

Kali ini, Ohgreat akan membahas jawaban Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial SD Kelas 4 halaman 72. Pertanyaan ini bisa Adik-adik temukan pada buku Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial SD Kelas 4 Kurikulum Merdeka Bab 3 tentang Gaya di Sekitar Kita. Pembahasan berikut bisa Adik-adik simak untuk mencocokan dengan jawaban yang telah Ohgreat kerjakan sebelumnya. Jadi, silahkan kerjakan terlebih dahulu secara mandiri ya???

Mari Refleksikan

1. Apa yang memengaruhi gerak benda?

Jawaban:

Fakktor yang memengaruhi gerak yakni:

a. Bentuk benda

Benda memiliki bentuk yang beranekaragam. Ada yang memiliki bentuk kotak, segitiga, atau lingkaran. Dengan bentuk benda yang berbeda dapat memengaruhi gerak benda tersebut.

Benda yang berbentuk lingkaran akan mudah digerakan daripada benda yang berbentuk kotak atau segitiga. Karena benda yang berbentuk kotak dan segitiga memiliki sudut. Sementara yang berbentuk lingkaran tidak memiliki sudut.

b. Berat benda

Benda juga memiliki ukuran yang berbeda, baik benda yang berukuran kecil atau berukuran besar. Setiap ukuran akan berpengaruh terhadap gerak benda.

Benda yang memiliki ukuran besar akan lebih sulit atau lambat bergerak. Berbeda jika benda yang memiliki ukuran lebih kecil akan mudah dan cepat gerakannya. Namun jika keduanya baik benda yang berukuran besar dan ringan sama-sama dilempar, maka benda yang besar cepat sampai. Karena ada faktor berat benda.

c. Luas permukaan benda

Semakin besar luas pada permukaan suatu benda, maka akan semakin lambat gerak jatuh benda. Berbeda dengan benda yang memiliki permukaan benda yang sempit. Kecepatan jatuh benda akan berbeda walaupun dari benda dan bobot yang sama. Karena luas permukaan benda bergesekan dengan udara berbeda.

d. Permukaan bidang yang dilalui benda

Semakin kasar permukaan bidang yang dilalui benda, akan semakin sulit benda bergerak. Jika permukaan yang dilalui halus, benda akan semakin mudah bergerak. Gesekan yang terjadi antara benda dengan permukaan yang dilalui akan menyebabkan gerak benda lebih lambat.

Contoh, ketika sepeda berjalan di jalan yang belum beraspal dan berbatu akan lambat jika lewat di jalan yang rata serta beraspal.

2. Apa perbedaan permukaan yang kasar dan licin pada gerak benda?

Jawaban:

Perbedaan Permukaan kasar dan licin pada gerak benda

Permukaan yang kasar akan memberikan gaya gesek yang lebih besar, akibatnya gerak benda menjadi lebih lambat. Sebaliknya, pada permukaan yang licin gaya gesek akan semakin kecil sehingga gerak benda lebih cepat.

3. Apa saja yang memengaruhi gaya gesek pada suatu benda?

Jawaban:

Faktor yang memengaruhi gaya gesek pada suatu benda adalah:

a. Kasar atau licinnya permukaan

Permukaan yang lebih kasar memberikan lebih banyak gaya gesekan daripada permukaan yang licin.

b. luas permukaan Berat atau ringannya suatu benda

Makin besar luas permukaannya, maka makin besar gaya gesek yang dihasilkan. Sebaliknya, makin kecil atau makin sempit luas permukaanya, maka makin kecil juga gaya gesek yang ditimbulkan.

c. Besar atau kecilnya

Gaya gesek sebanding dengan beban atau berat yang menekan permukaan. Artinya, makin berat suatu benda maka akan makin besar gaya geseknya dengan permukaan tempat benda itu berada.

4. Menurut kalian apa yang terjadi pada benda yang bergerak jika tidak ada gaya gesek?

Jawaban:

Tidak akan ada gaya gesek yang menghentikan gerak benda sehingga benda akan terus bergerak tanpa berhenti.

5. Adakah benda-benda di sekitar kalian yang memanfaatkan gaya gesek?

Jawaban:

Ada,

contohnya rem sepeda, kendaraan bermotor dsb.

 

Disclaimer:

1. Kunci jawaban pada unggahan Ohgreat tidak mutlak kebenarannya

2. Unggahan ini bisa Adik-adik gunakan sebagai salah satu acuan dalam mengerjakan soal bukan sebagai acuan utama

3. Jawaban pada unggahan Ohgreat mungkin akan berbeda dengan pembahasan di sekolah atau penunjang lain

*** Agar tidak ketinggalan update berita berita menarik dan Pembahasan Soal terbaru lainnya yang ada di ohgreat.id. Jangan lewatkan dan dapatkan Berita berita Update lainnya.***

You May Also Like

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *