ohgreat.id-Jawaban Aktivitas Belajar Halaman 84 Hubungan Pancasila dan UUD NRI Tahun 1945 PPKn SMA/SMK Kelas 10 Kurikulum Merdeka.
Kali ini, Ohgreat akan membahas materi PPKn SMA/SMK Kelas 10 Kurikulum Merdeka Bagian 2 Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945. Pembahasan berikut bisa Adik-adik simak untuk mencocokan dengan jawaban yang telah Ohgreat kerjakan sebelumnya. Jadi, silahkan kerjakan terlebih dahulu secara mandiri ya???
Unit 3 Hubungan Erat Pancasila dan UUD NRI Tahun 1945
Aktivitas Belajar
a. Lakukan diskusi dengan sesama teman untuk menjawab tabel berikut ini:
Tabel 2.1 Hubungan Pancasila dan UUD NRI Tahun 1945
Jawaban:
1. 2 Sila dalam Pancasila:
Ketuhanan Yang Maha Esa (sila pertama)
Pasal dan Ayat dalam UUD NRI Tahun1945:
Pasal 29
(1) Negara berdasar Ketuhanan Yang Maha Esa.
(2) Negara menjamin kemerdekaan tiap-tiap penduduk untuk memeluk agamanya masing-masing dan untuk beribadat menurut agamanya dan kepercayaannya.
Penjelasan Hubungan: dalam sila pertama Pancasila dikatakan bahwa bangsa Indonesia adalah bangsa yang beragama, yang mayoritasnya beragama Islam. Namun berdasarkan UUD NRI 1945, bangsa Indonesia bebas untuk memilih agamanya masing-masing.
2. 2 Sila dalam Pancasila:
Kemanusiaan yang adil dan beradab
Pasal dan Ayat dalam UUD NRI Tahun 1945:
Pasal 27
(1) Segala warga negara bersamaan kedudukannya di dalam hukum dan pemerintahan dan wajib menjunjung hukum dan pemerintahan itu dengan tidak ada kecualinya.
(2) Tiap-tiap warga negara berhak atas pekerjaan dan penghidupan yang layak bagi kemanusiaan.
Penjelasan Hubungan: apa pun statusnya, warga negara Indonesia seharusnya mendapat perlakukan yang sama di hadapan hukum dan pemerintahan.
Hukumannya harus adil dan tidak dibeda-bedakan. Dan semua warga negara juga berhak untuk mendapatkan pekerjaan dan hidup yang layak.
b. Sampaikan atau presentasikan hasil diskusi dengan metode “Penjaga dan Tamu”. Setiap hasil diskusi kelompok dijaga oleh 2 anggota kelompok. Anggota kelompok yang lain dipersilakan untuk bertamu ke kelompok yang lain. Tugas penjaga adalah menjelaskan hasil diskusi kelompok dan memberikan jawaban atas pertanyaan tamu. Sedangkan yang bertamu bertugas mendengar penjelasan penjaga dan menyampaikan pertanyaan-pertanyaan penting. Hal ini dilakukan secara bersamaan oleh semua kelompok.
c. Lakukan diskusi atau brainstorming untuk menjawab 3 pertanyaan:
a) bagaimana rasanya menjadi penjaga dan tamu, apa kesulitannya;
b) apakah kalian sudah semakin memahami materi tentang hubungan antara Pancasila dan UUD NRI Tahun 1945;
c) jelaskan contoh-contoh hubungan antara Pancasila dan UUD NRI Tahun 1945 yang dekat dengan kehidupan kalian sehari-hari.
Disclaimer:
1. Kunci jawaban pada unggahan Ohgreat tidak mutlak kebenarannya
2. Unggahan ini bisa Adik-adik gunakan sebagai salah satu acuan dalam mengerjakan soal bukan sebagai acuan utama
3. Jawaban pada unggahan Ohgreat mungkin akan berbeda dengan pembahasan di sekolah atau penunjang lain
*** Agar tidak ketinggalan update berita berita menarik dan Pembahasan Soal terbaru lainnya yang ada di ohgreat.id. Jangan lewatkan dan dapatkan Berita berita Update lainnya.***