Jawaban Aktivitas 6.5 halaman 142 Energi Terbarukan dan Energi Tak Terbarukan Ilmu Pengetahuan Alam SMA Kelas 10 Kurikulum Merdeka

ohgreat.id-Jawaban Aktivitas 6.5 halaman 142 Energi Terbarukan dan Energi Tak Terbarukan Ilmu Pengetahuan Alam SMA Kelas 10 Kurikulum Merdeka.

Kali ini, Ohgreat akan membahas materi Ilmu Pengetahuan Alam SMA Kelas 10 halaman 142. Bacaan ini bisa Adik-adik temukan pada buku Ilmu Pengetahuan Alam SMA Kelas 10 Kurikulum Merdeka Bab 6 Energi Terbarukan. Selanjutnya pembahasan berikut bisa Adik-adik simak untuk mencocokan dengan jawaban yang telah Ohgreat kerjakan sebelumnya. Jadi, silahkan kerjakan terlebih dahulu secara mandiri ya???

Aktivitas 6.5

Kelompokkanlah sumber-sumber energi pada materi 6.4 ke dalam dua kategori, yaitu energi terbarukan dan energi tak terbarukan.

Jawaban:

Sumber-Sumber Energi

1. Energi tak terbarukan: bahan bakar fosil, seperti batu bara, minyak bumi, gas bumi, dan lain-lain.

2. Energi terbarukan: angin, matahari, air, gelombang pasang air laut, biomassa, biogas, geothermal, dan lain-lain.

Jelaskan kelebihan dan kekurangan dari energi terbarukan dan energi tak terbarukan.

Jawaban:

Kelebihan dan kekurangan sumber energi terbarukan dan sumber energi tak terbarukan.

1. Sumber energi terbarukan

a. Kelebihan: tidak akan pernah habis, jumlah berlimpah, dan lebih ramah lingkungan.

b. Kekurangan: beberapa sumber energi bergantung pada kondisi alam (misalnya sumber energi matahari tergantung cuaca, sumber energi tidal/gelombang pasang air laut bergantung fase pasang surut, dan lain-lain).

Selanjutnya beberapa sumber energi memerlukan teknologi yang canggih untuk dikonversikan dalam bentuk energi listrik (misal panel surya untuk sumber energi matahari).

2. Sumber energi tak terbarukan

a. Keleihan: sudah biasa digunakan sejak lama sehingga untuk saat ini dinilai mudah kita dapatkan, harganya sesuai dengan kebutuhan.

b. Kekurangan: jumlah terbatas, kurang ramah lingkungan (berpolusi, beracun, dan lain-lain).

Amatilah potensi energi yang ada di sekitarmu. Adakah potensi energi di sekitar tempat tinggalmu? Jelaskan bagaimana cara mengolahnya?

Jawaban:

Potensi energi di daerah sekitar

1. Pembangkit listrik tenaga angin

Angin di daerah tempat tinggal saya cukup kuat sehingga kalau kita bangun pembangkit listrik tenaga angin mungkin akan menjadi alternatif baru pembangkit listrik.

2. Energi Surya

Salah satu sumber energi terbarukan yang perkembangannya cukup pesat di dunia termasuk Indonesia yaitu energi surya. Posisi Indonesia sebagai negara beriklim tropis yang mendapatkan sinar matahari sepanjang tahun dan kekayaan alam pasir silika merupakan anugerah yang harus dioptimalkan. Potensi pengembangan energi surya sangat besar, tercatat Indonesia memiliki potensi energi surya sebesar 207.898 MW (4,80 kWh/m2/hari).

Ketersediaan potensi surya di seluruh wilayah Indonesia sangat diperlukan sebagai langkah awal dalam pemanfaatan energi surya di Indonesia. Selanjutnya di dalam peta potensi surya yang berada di ESDM One Map terdapat informai besaran potensi dan lokasi potensi surya.

3. Potensi Hidro Bendungan

Indonesia memiliki potensi hidro bendungan yang sangat besar dengan total potensi hidro bendungan sebesar 95.003 MW. PLTA yang memanfaatkan tenaga air dari bendungan dapat diimplementasikan untuk mendukung pengembangan program Renewable Energy Based Industry (REBID) Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA) skala besar.

ESDM One Map menampilkan peta potensi hidro bendungan yang dapat dilihat oleh publik/masyarakan umum. Selanjutnya didalam peta potensi hidro publik dapat mengetahui bendungan mana saja yang berpotensi hidro, irigasi, tipe bendungan, dsb.

 

Disclaimer:

1. Kunci jawaban pada unggahan Ohgreat tidak mutlak kebenarannya

2. Unggahan ini bisa Adik-adik gunakan sebagai salah satu acuan dalam mengerjakan soal bukan sebagai acuan utama

3. Jawaban pada unggahan Ohgreat mungkin akan berbeda dengan pembahasan di sekolah atau penunjang lain

*** Agar tidak ketinggalan update berita berita menarik dan Pembahasan Soal terbaru lainnya yang ada di ohgreat.id. Selanjutnya jangan lewatkan dan dapatkan Berita berita Update lainnya.***

You May Also Like

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *