ohgreat.id-Jawaban Aktivitas 2.2 Halaman 37 Bagaimana Virus Corona Memperbanyak Diri Ilmu Pengetahuan Alam SMA Kelas 10 Kurikulum Merdeka.
Kali ini, Ohgreat akan membahas materi Ilmu Pengetahuan Alam SMA Kelas 10 halaman 37. Bacaan ini bisa Adik-adik temukan pada buku Ilmu Pengetahuan Alam SMA Kelas 10 Kurikulum Merdeka Bab 2 Virus dan Peranannya. Selanjutnya pembahasan berikut bisa Adik-adik simak untuk mencocokan dengan jawaban yang telah Ohgreat kerjakan sebelumnya. Jadi, silahkan kerjakan terlebih dahulu secara mandiri ya???
Aktivitas 2.2
Ayo Menelaah
Cermatilah video tentang bagaimana virus corona memperbanyak diri didalam sel inang pada link berikut.
Berdasarkan video tersebut, cobalah deskripsikan bagaimana virus corona memperbanyak dirinya? Apakah virus corona bisa memperbanyak diri di luar sel inang?
Jawaban:
Virus corona hanya dapat bereproduksi pada sel inang yaitu sel-sel pada sistem pernafasan. Berdasarkan pada video, memulai proses dari tahap pelekatan, penetrasi, sintesis, perakitan dan lisis.
a. Pelekatan
Pada tahap ini, virus menempel pada dinding sel bakteri. Ini adalah tahap awal di mana virus Corona mengikat sel inang melalui interaksi protein virus atau yang dikenal dengan Protein S/spike protein dengan reseptor. Setelah menempel, virus akan mengeluarkan enzim lisozim untuk melubangi dinding sel inang.
b. Penetrasi
Pada tahap ini, materi genetik virus yang sudah melekat akhirnya menembus membran sel inang dan masuk ke dalam sel inang. Hanya asam nukleat, bagian tubuh virus yang masuk ke dalam sel inang. Sedangkan, bagian kapsid tetap berada di luar dinding sel dan akan terlepas dengan sendirinya.
c. Sintesis
Pada tahap ini adalah terjadi penghancuran DNA sel inang, sehingga membuat sintesis DNA sel inang berhenti bekerja. Setelah proses ini berhasil, DNA sel inang akan digantikan oleh DNA/RNA virus, sehingga virus mampu mengendalikan secara utuh kehidupan dari sel inang.
Hal ini memiliki tujuan untuk membuat salinan asam nukleat virus (DNA/RNA) yang kemudian membentuk berbagai komponen tubuh virus.
d. Perakitan
Setelah sintesis de novo genom virus dan protein, protein virus akan terbungkus dengan genom virus yang baru direplikasi. Selanjutnya protein tersebut akan terbentuk menjadi virion baru yang siap dilepaskan dari sel inang. Tahap replikasi virus ini bisa juga disebut sebagai proses pematangan.
e. Lisis
Pada tahap lisis ini, enzim lisozim bekerja tidak hanya melubangi dinding sel inang tetapi juga membuat dinding sel inang pecah di akhir fase reproduksi virus.
Selanjutnya pecahnya dinding sel inang ini diikuti juga dengan pelepasan virus-virus baru yang telah siap melakukan replikasi ulang dengan menemukan sel inang baru.
Disclaimer:
1. Kunci jawaban pada unggahan Ohgreat tidak mutlak kebenarannya
2. Unggahan ini bisa Adik-adik gunakan sebagai salah satu acuan dalam mengerjakan soal bukan sebagai acuan utama
3. Jawaban pada unggahan Ohgreat mungkin akan berbeda dengan pembahasan di sekolah atau penunjang lain
*** Agar tidak ketinggalan update berita berita menarik dan Pembahasan Soal terbaru lainnya yang ada di ohgreat.id. Selanjutnya jangan lewatkan dan dapatkan Berita berita Update lainnya.***