ohgreat.id-Jawaban Siswa Aktif Halaman 115 Bekerja Sama dan Bergotong Royong Di Lingkungan Sekitar Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan SMP Kelas 7 Kurikulum Merdeka.
Kali ini, Ohgreat akan membahas materi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan SMP Kelas 7 halaman 115. Bacaan ini bisa Adik-adik temukan pada buku Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan SMP Kelas 7 Kurikulum Merdeka Bab 6 Bekerja Sama dan Bergotong Royong. Pembahasan berikut bisa Adik-adik simak untuk mencocokan dengan jawaban yang telah Ohgreat kerjakan sebelumnya. Jadi, silahkan kerjakan terlebih dahulu secara mandiri ya???
Kerjasama dan Gotong Royong
1. Kerjasama
Kerja sama adalah suatu usaha bersama antara individu atau kelompok sosial untuk mencapai tujuan bersama. Kerja sama dilakukan sejak manusia berinteraksi dengan sesamanya.
Manfaat kerja sama
Berikut beberapa manfaat kerja sama yang bisa kita rasakan dalam kehidupan sehari-hari, yaitu:
a. Pekerjaan lebih ringan
Manfaat kerja sama yang paling bisa kita rasakan adalah membuat pekerjaan jadi lebih ringan. Dengan kerja sama, pekerjaan akan lebih cepat selesai, sehingga akan lebih hemat tenaga dan juga waktu.
b. Menciptakan ide dan cara baru
Kerja sama diawali dari keberagaman pola pikir, sehingga salah satu manfaat kerja sama adalah menciptakan ide hingga cara baru dalam menyelesaikan masalah atau dalam mencapai suatu tujuan tertentu.
c. Menumbuhkan jiwa sosial
Kerja sama juga bisa menumbuhkan jiwa sosial. Dengan kerja sama, ada upaya untuk memahami satu sama lain, berusaha secara kolektif guna menyelesaikan masalah dan mencapai tujuan sesuai dengan Kesepakatan.
d. Melatih emosional
Manfaat kerja sama yang bisa dirasakan di dalam diri adalah melatih emosional. Dengan keberagaman pola pikir, serta latar belakang dan pengalaman, individu dalam sebuah kelompok akan berusaha untuk memahami satu sama lain.
Hal ini akan berdampak pada emosional seseorang, dengan menumbuhkan simpati dan juga empati. Dari hal tersebut, perselisihan dalam kerja sama akan lebih mudah untuk diselesaikan, karena tiap individu mencoba saling memahami.
e. Bentuk partisipasi positif
Dalam kerja sama, pasti akan muncul partisipasi aktif yang sifatnya positif, dan manfaat kerja sama itu bisa dirasakan oleh tiap individu. Masing-masing individu, baik secara langsung maupun tidak langsung akan berusaha berpartisipasi. Partisipasi sekecil apa pun, pasti akan memberikan dampak di dalam kelompok.
2. Gotong Royong
Gotong royong adalah kerja bersama dalam upaya mencukupi kebutuhan dan menghadapi permasalah secara bersama. Melakukan gtotong royong secara bersama-besama dalam menyelesaikan pekerjaan dan secara bersama-sama menikmati hasil pekerjaan secara adil.
Sikap gotong royong memiliki nilai-nilai luhur, di antaranya:
a. Adanya sikap kerja sama yang tinggi
b. Menjunjung tinggi sikap kekeluargaan
c. Sikap hormat menghormati teman kerja
d. Mengutamakan kerja keras
e. Mengutamakan kepentingan bersama
Siswa Aktif
Kalian tentu sudah mengenal semua teman di kelas kan? Ternyata tidak semuanya seberuntung kalian yang semua kebutuhannya bisa terpenuhi keluarga masing-masing. Ada juga kawan-kawan yang belum sepandai kalian. Coba bentuk kelompok terdiri atas 5 (lima) siswa, dan diskusikan siapa saja yang perlu dibantu?
Mungkin ada yang perlu kita bantu belajar mengejar ketertinggalannya dalam belajar di sekolah. Atau mungkin ada yang kesulitan pergi ke sekolah, siapa tahu ada yang punya sepeda rusak di rumah lalu diperbaiki bersama-sama untuk kemudian bisa diberikan padanya. Mungkin ada bagian rumahnya rusak dan bisa diperbaiki bersama dengan bergotong royong.
Diskusikan dalam kelompok kecil masing-masing. Lalu wakil dari setiap kelompok berdiskusi bersama, membuat rencana gotong royong apa yang bisa membantu kawan tersebut. Tuliskan rencana gotong royong tersebut beserta pembagian tugas bagi setiap siswa.
1. Kerja sama apa yang sekarang tengah kalian lakukan, baik di keluarga maupun di sekolah? Tuliskan sejelas-jelasnya apa tujuan bersama dalam kerja sama itu, dan bagaimana usaha meraih hasil bersama tersebut?
Jawaban:
Kerja sama dalam proses meningkatkan kebersihan rumah, tujuan dari kerja sama itu adalah agar semua pekerjaan terasa menjadi lebih ringan, semua pekerjaan seperti menyapu, mengepel dll.
Mengerjakannya secara terjadwal dan terkonsep agar tidak ada rasa iri terhadap satu sama lain.
Melakukan usaha unuk mencapai keberhasilan dengtan cara mengerjakan semua pekerjaan dengan ikhlas dan tidak mengungkit karena tidak ada salahnya membersihkan rumah dengan terjadwal.
2. Apa saja bentuk gotong royong di daerah kalian masing-masing? Gotong royong apa yang pernah kalian ikuti? Bagaimana perasaan kalian saat mengikuti gotong royong itu?
Jawaban:
Saya pernah mengikuti gotong royong bersih-bersih lingkungan. Gotong Royong yang satu ini paling sering dilakukan oleh masyarakat baik yang tinggal di desa maupun yang ada di perkotaan, biasa dilkaukan pada hari libur, bisa minggu bahkan ada yang melakukan pada hari jumat. Kegiatan yang di lakukan biasanya seperti membersihkan selokan, jalan, gang-gang, tempat ibadah, bahkan masyarakat kampung sampai membersihkan kuburan.
Perasaan saya saat mengikuti gotong royong bersih-bersih lingkungan sangat senang. Karena dari gotong-royong tersebut menumbuhkan rasa kebersamaan di antara kita.
Disclaimer:
1. Kunci jawaban pada unggahan Ohgreat tidak mutlak kebenarannya
2. Unggahan ini bisa Adik-adik gunakan sebagai salah satu acuan dalam mengerjakan soal bukan sebagai acuan utama
3. Jawaban pada unggahan Ohgreat mungkin akan berbeda dengan pembahasan di sekolah atau penunjang lain
*** Agar tidak ketinggalan update berita berita menarik dan Pembahasan Soal terbaru lainnya yang ada di ohgreat.id. Jangan lewatkan dan dapatkan Berita berita Update lainnya.***